Bentrok Remaja Mesjid Dengan Gang Motor, 1 Orang Tewas

MEDANHEADLINES.COM, Medan – Bentrokan terjadi antara sekelompok Remaja Masjid dengan geng motor di depan Masjid  Istiqomah, Jalan Veteran, Pasar VII, Dusun IX, Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara, Kamis (14/5).

Peristiwa itu terjadi saat Sekitar 40 sepeda motor mendatangi remaja masjid sekitar pukul 03.00 dan melakukan penyerangan.

Karena kalah jumlah, Para remaja mesjid ini kemudian berlari dan berlindung kedalam mesjid, dan kemudian para geng motor tersebut melempari mesjid hingga rusak.

Dalam kondisi terjepit, Para remaja masjid kemudian menyalakan pengeras suara dan meminta tolong kewarga karena masjid diserang.

Sontak, masyarakat langsung berhamburan dari dalam rumah. Mereka langsung mengejar geng motor yang membuat onar.

“Iyah benar, terjadi penyerangan terhadap remaja masjid, dini hari tadi. Sudah kita proses,” ujar Kabid Humas Polda Sumut Kombes Tatan Dirsan Atmaja.

Tatan menjelaskan, Saat warga keluar seorang anggota geng motor tersebut berhasil diamankan warga
“Satu orang terjatuh dan menjadi bulan-bulanan massa,” ungkap Tatan.

Saat Polisi tiba dilokasi kejadian, Anggota Geng motor yang dihajar massa itu sudah kritis lalu dilarikan ke Rumah Sakit Sinar Husni

“Kondisinya sudah kritis. Ada luka di bagian kepala. Dari hasil penyelidikan, korban ini tidak memiliki identitas,” ungkap Tatan.

Namun, saat tiba dirumah sakit, Anggota geng motor itu sudah tidak bisa diselamatkan

” Dia dinyatakan meninggal sekira pukul 05.30 WIB,” Pungkas Tatan. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.