MEDANHEADLINES.COM, Medan – Dua pemuda nyaris menjadi bulan-bulan warga di pajak Tuasan Jalan Williem Iskandar, Kelurahan Siderejo, Kecamatan Medan Tembung, pada Sabtu (7/9) sekira pukul 15.15 WIB. Sebabnya, meraka ketahuan mencuri sebuah dompet dari dalam jok sepeda motor korban di parkiran pajak tersebut.
Pemuda bernasib sial itu yakni Yossy (25) dan Prima Muhari (31) yang merupakan warga Jalan Bhayangkara, Kelurahan Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung. Sedangkan korbannya Nurhayati (52) warga Jalan Mesjid Siti Fatimah, Kecamatan Medan tembung.
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Aris Wibowo mengatakan bahwa pihaknya mendapat informasi dari masyarakat ada dua pelaku pencurian yang diamankan massa. Kemudian personel Reskrim menuju lokasi dan mengamankannya.
Selanjutnya, kedua pelaku berikut barang bukti satu unit Sepeda Motor Yamaha Mio J warna hitam BK 3079 AFI, satu buah dompet yang berisi telepon seluler dan uang tunai sebesar Rp300 ribu dibawa ke markas komando untuk diperoses lebih lanjut.
“Setelah diinterogasi, kedua pelaku mengakui perbuatannya,” kata Aris kepada wartawan melalui keterangan tertulis, Minggu (8/9) siang.
Aris menjelaskan, keduanya melancarkan aksinya pada saat korban berbelanja di pajak Tuasan. Melihat ada kesempatan, mereka mengambil dompet dari dalam jok sepeda motor di areal parkir.
“Namun, korban mengetahuinya dan berteriak sehingga pelaku ditangkap warga. Kini keduanya sudah kita amankan dan masih dalam proses hukum,” pungkas Aris. (AFD)