MEDANHEADLINES.COM – Arsenal mendapat berita buruk setelah Striker mereka Alexandre Lacazette dipastikan harus menjalani operasi lutut akibat cedera yang dialaminya pada Selasa (13/2/2018).
akiba cedera ini, Lacazette diprediksi bakal absen membela Arsenal selama empat hingga enam pekan ke depan,padahal dalam beberapa pekan ini The Gunners tengah menjalani periode krusial di tiga kompetisi.
Selain laga babak 32 besar Liga Europa kontra Ostersunds, Lacazette juga bisa absen kala Arsenal dua kali menghadapi Manchester City di final Carabao Cup dan di liga.
Hilangnya Lacazette bakal berdampak besar bagi Arsenal khususnya di ajang Liga Europa karena mereka tak bisa memainkan bomber yang didatangkan Januari kemarin, Pierre-Emerick Aubameyang. (ars/pra)
Sebelumnya Arsenal juga telah melepas penyerang mereka Alexis Sanchez ke Manchester City serta Oliver Giroud ke Chelsea sehingga dengan cederanya Lacazette ini diprediksi akan membuat lini serang arsenal kekurangan daya dobraknya. (red)