Bus Terbalik di Samosir , 18 Penumpang Luka-luka

Bus berisi rombongan Pesta

MEDANHEADLINES.COM, Samosir  –  Kecelakaan  Maut terjadi di Jalan raya Tele-Pangururan Kecamatan Harian Kabupaten Samosir, Sabtu Pagi (18/2)

Bus KUPJ ber nomor Polisi Mandiri No.Pol : BK-7795-DN yang dikendarai oleh Riski Johanes Sihotang (23) mengalami keluar jalur dan terbalik sehingga mengakibatkan 16 orang penumpang yang berisi rombongan pesta mengalami luka-luka

menyebut akibat kecelakaan tersebut, sebanyak 16 orang mengalami luka ringan dan 2 orang luka berat.

“Satu unit mobil Penumpang KUPJ Mandiri datang dari arah Simpang 3 Tele menuju ke arah Samosir dengan membawa 18 orang penumpang. Diduga sopir mengantuk sehingga mengakibatkan mobil keluar jalur dan terbalik,” ujar Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman melalui Kasi Humas Polres Samosir Vandu P. Marpaung

Dijelaskannya, dalam peristiwa itu, 16 orang luka ringan sementara 2 orang lainnya mengalami luka berat

“Para penumpang telah dievakuasi serta telah dilakukan penanganan secepatnya di Rumah Sakit Hadrianus Sinaga dan Puskesmas Limbong,” ungkap Vandu. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.