MEDANHEADLINES.COM – Team Khusus Anti Bandit (Tekab) Polsek Medan Kota mengamankan dua pelaku curanmor masing-masing berinisial, R S (19) tahun dan AP (24) tahun di Jalan Sempurna Medan, Rabu (18/05/22) Pukul 16.15 WIB.
Kapolsek Medan Kota, Kompol Rikki Ramadhan didampingi Panit Reskrim, Ipda Widiyatma Lumbanraja kepada wartawan menerangkan kedua pelaku diamankan setelah mendapat laporan dari korbannya bernama, Candra Surya Kusuma (39) tahun. “Kemudian tersangka berikut barang bukti,satu unit sepedamotor Honda Beat Street warna hitam. diboyong ke Polsek Medan Kota,” ujar Rikki, Jum’at (27/05/23) siang.
Kronologis kejadiannya, Rabu tanggal 18 Mei 2022 sekitar Pukul 16.15 WIB pada saat itu korban sedang bekerja di kantornya dan sepedamotor diparkirkan di samping kantor dan saat korban pulang berkerja ternyata sepeda motornya sudah tidak ada lagi.
Selanjutnya korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Medan Kota. Ujar Ipda Widiatma menambahkan.
Atas laporan korban kita langsung melakukan pengejaran dan tersangka berhasil kita tangkap berikut barang bukti sepeda motor yang dicurinya. Saat ini tersangka kita jebloskan ke dalam sel tahanan Polsek Medan Kota dan kedua pelaku dijerat dengan Pasal 363 Ayat (1) dari KUHPidana dengan ancaman hukuman penjara di atas 5 tahun,” tutup PanitRes Medan Kota ini. (div)