Sumut  

Banjir Bandang di Langkat, Sejumlah Penginapan dan Rumah Warga Terendam Lumpur

MEDANHEADLINES.COM , Langkat – Sungai landak yang berada di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat diterjang banjir bandang, Rabu (18/11) dinihari

Banjir ini mengakibatkan sejumlah infrastrukur dan fasilitas publik di kawasan itu mengalami kerusakan.

Kapolsek Bahorok Polres Langkat, Iptu Pamilu Hutagaol mengatakan sejumlah personil Polri dan aparat pemda setempat hingga saat ini masih terus melakukan pembersihan lumpur dan sampah2 yang ditimbulkan akibat banjir bandang itu.

 

” Banjirnya sudah surut, namun Aliran lumpur itu masuk ke penginapan-penginapan dan rumah-rumah warga sehingga banyakendapan lumpur,” sebut Iptu Pamilu.

Pamilu juga mengatakan, kerusakan juga terjadi di perkebunan dan jembatan yang berada disekitara lokasi
Ia juga berharap agar Pemda setempat melakukan Penutupan sementara di lokasi wisata tersebut mengingat kodisi cuaca yang tak menentu

“Kita sebagai kepolisian hanya menghimbau saja. Karena penutupan itu dari (dinas) pariwisata. Nanti kita koordinasi dengan Dinas pariwasata, kita himbau ini ditutup sementara. Mana tau ada air susulan,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.