MEDANHEADLINES.COM, Medan – Misnawati (45) orang tua dari siswi SMA berinisial PW (16) meminta Polrestabes Medan untuk segera menangkap pelaku yang menganiaya putrinya.
Saat ditemui wartawan di rumahnya di Jalan Ismailiyyah, Lorong I, Kecamatan Medan Area, ibu rumah tangga (IRT) ini menceritakan, kasus penganiyaan itu terjadi ketika putrinya berniat memisahkan pertengkaran antara dirinya dengan tetangganya bernama Leni (50) pada Selasa (11/6/2019) malam.
“Melihat aku (Misnawati-red) bertengkar dengan tetangga, anakku yang masih kelas II SMA ini mencoba memelerai kami,” katanya, Kamis (20/6/2019).
Namun, lanjut Misnawati, disaat bersamaan, pelaku bernama Nanang (32) warga Jalan Perumnas Mandala datang dan langsung menganiaya PW hingga mengalami luka lebam.
“Tiba-tiba dari arah belakang pelaku menganiaya anakku hingga ia mengalami luka lebam,” ujarnya.
Merasa keberatan dengan perbuatan pelaku, Misnawati bersama suami pada malam itu juga melaporkan kasusnya Polrestabes Medan dengan bukti pengaduan Nomor: STTLP/1236/VI/YAN 2.5/2019/SPKT Restabes Medan.
“Saat ditanya, si pelaku beralibi hanya mencoba memisah,” kesalnya sembari mengaku pelaku bekerja sebagai penjual obat.
Misnawati berharap agar Polrestabes Medan segera menangkap pelaku dan memberikan hukuman yang sesuai dengan perbuatannya.
“Akibat penganiayaan itu anakku menjadi trauma,” sebutnya.
Terpisah, Kanit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan, Iptu Said M Husein, saat dikonfirmasi wartawan mengaku tengah menyelidiki kasus yang dilaporkan oleh Misnawati.
“Laporan korban menjadi atensi kita, karena ia masih berstatus sebagai pelajar,” tegasnya. (AFD).