MEDANHEADLINES.COM, Medan – Tim Pegasus Polrestabes Medan berhasil meringkus Vander Saragih (18), Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kerap beraksi di sejumlah wilayah di Kota Medan.
Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Putu Yudha Prawira mengatakan, pelaku diketahui sudah lebih dari 20 kali melakukan aksinya di sejumlah wilayag di Kota Medan
“Dia tidak sendirian, dalam setiap aksinya pelaku dibantu oleh sejumlah rekannya yang masih kita buru,” Ungkapnya
Dijelaskan Putu, Penangkapan terhadap Vander ini berawal dari laporan Siti Aminah Sitepu Warga Jl. Prof HM. Yamin No. 236 Kel. Sei Kera Hilir II Kec. Medan Perjuangan yang kehilangan sepeda motornya pada Kamis (13/6/2019) di teras rumahnya. Korban kemudian membuat laporan polisi ke Polrestabes Medan.
“Tim kita langsung melakukan penyelidikan dan menerima informasi bahwa ada penjualan sepeda motor dengan yang ciri-cirinya milik sepeda motor korban. Selanjutnya pada hari Jumat tanggal 14 Juni 2019 sekitar pukul 01.00 wib.tim yang dipimpin langsung Kanit Pidum Polrestabes Medan melakukan undercover dengan cara bertransaksi langsung dengan pelaku,” ucap Putu.
Pada saat transaksi lanjut Putu, tim langsung mengamankan tersangka Vander beserta beserta barang bukti sepeda motor korban pelapor di kawasan Jalan. Murai Mandala.
“Berdasarkan hasil interogasi, tersagka mengakui perbuatannya telah melakukan pencurian Sp. Motor bersama dengan temannya L dan E yang kini masih kita buru,” sebutnya.
Fakta lain yang mengejutkan ungkap Putu, tersangka ternyata terlibat dalam 24 aksi pencurian sepeda motor di Kota Medan. Antara lain aksi itu dia lakukan di kawasan Jalan Sutrisno, Jalan Wahidin, Jalan Asia, Jalan Aksara, Jalan Letda Sujono, Jalan Denai, Jalan HM Yamin serta Jalan Sutomo.
“Tersangka berperan sebagai yang mencongkel kunci stang dan yang membawa Sp. Motor korban. Dia dibantu oleh sejumlah rekannya,”terang Putu.
Saat ini tersangka sudah berada di tahanan Polrestabes Medan untuk pengembangan kasus dan membongkar jaringan pelaku. (red)