MEDANHEADLINES.COM, Medan – Persiapan demi persiapan dilakukan PSMS Medan demi menyambut digulirkannya kembali kompetisi Liga 2. Salah satu langkah yang diambil pihak manajemen adalah dengan segera merekrut tiga pemain naturalisasi untuk memperkuat tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
Sekretaris PSMS, Julius Raja, mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan perburuan terhadap tiga pemain naturalisasi setelah peluang mendapatkan Egwuatu Godstime Ouseloka (Olisa) yang juga seorang pemain naturalisasi semakin kecil.
“Kami lagi mencari pemain untuk melengkapi tim PSMS Medan dan sedang konsultasi dengan pelatih,” kata King, panggilan akrab Julius Raja, Sabtu (27/4).
Dalam melengkapi skuat PSMS, King menjelaskan bahwa pihaknya mencari pemain yang berposisi sebagai penyerang, gelandang dan bek.
“Untuk pemain di posisi tersebut sedang kita cari,” jelasnya.
Ditanyai apakah para pemain naturalisasi yang diburu PSMS Medan akan ditempatkan di posisi tersebut, pihak manajemen belum bisa memastikan.
“Dari manajemen dan pelatih juga membidik pemain lain. Belum bisa disebut, masih kami lihat. Kami akan cari pemain naturalisasi yang tersisa,” ungkap King.
Setelah skuat Ayam Kinantan lengkap, dalam waktu dekat pihak manajemen akan melakukan pemusatan latihan guna persiapan Liga 2. Namun King juga belum bisa memastikan jadwal pemusatan latihan PSMS.
“Kita rencanakan awal Mei,” jelasnya.
Sebelumnya PSMS sudah merekrut mantan penyerang Mitra Kukar, Aldino Herdianto. Pemain yang mengoleksi 6 gol saat memperkuat Mitra Kukar di Liga 1 tahun lalu akan berseragam PSMS Medan di Liga 2 musim ini.(red)