Pemain PSMS Medan Berjibaku Merebut Bola dengan Pemain Borneo (ist)
MEDANHEADLINES.COM, Medan – PSMS Medan berhasil meraih poin sempurna saat menjamu tamunya Borneo FC di Stadion Teladan Medan,dalam laga lanjutan liga 1, Sabtu (3/11/2018) malam.
Bermain didepan publiknya sendiri, PSMS langusng memainkan permainan menyerang, Namun tim tamu justru unggul lebih dulu melalui Titus Bonai (23′) yang mengecoh penjaga gawang Abdul Rohim.
Beruntung PSMS tak patah arang dang akhirnya dapat membalas gol Borneo melaluo tendangan diluar kotak penalti yang dilakukan oleh Fredyan Wahyu dimenit ke 35 .Skor imbang 1-1 pun bertahan hingga turun minum.
Baru Empat menit memasuki babak kedua, blunder yang dilakukan pemain belakang PSMS dimanfaatkan dengan baik oleh Titus Bonai. Tendangannya kembali membobol gawang tuan rumah sehingga skor berubah menjadi 1-2.
Tak ingin kalah lagi dikandang sendiri, Butler melakukan rotasi pemain termasuk menarik keluar Abdul Aziz yang digantikan oleh Rahmad Hidayat.
Serangan demi serangan terus dilakukan PSMS. Tendangan bebas yang dilakukan Shohei Matsunaga (77′) kembali menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Gol Matsunaga menambah daya juang pasukan Ayam Kinantan. Kondisi ini membuat pemain Borneo panik sehingga Mahadirga Lasut (80′) salah mengantisipasi bola hasil tendangan bebas yang justru mengarah ke gawangnya sendiri. PSMS berbalik unggul 3-2.
Skor ini bertahan hingga akhir pertandingan. Kemenangan ini sekaligus mengangkat posisi PSMS ke peringkat 17 dengan selisih poin 1 di atas Perseru Serui.(red)