Lima Maskapai Tambah Jadwal Penerbangan di Kualanamu, Karena Hal Ini

MEDANHEADLINES.COM, Medan -Menjelang arus mudik ‎Lebaran 2018, otoritas Bandara Kualanamu Internasional Airport sudah menerima tambahan jadwal penerbangan atau Ekstra Filght dari 5 maskapai penerbangan. Hal itu untuk mengantisipasi melonjaknya permintaan di arus mudik lebaran 2018.

 

“Ada 5 maskapai yang mengajukan penambahan jadwal penerbangan atau ekstra flight. Sehingga total extra flight untuk dari ke 5 maskapai selama libur lebaran berjumlah 110 flight,” ungkap ‎Branch Communication And Legal Manager Bandara Kualanamu, Wisnu Budi Setianto, Sabtu (9/6/2018).

 

Wisnu memaparkan, kelima maskapai mengajukan ekstra flight, yakni ‎Malaysia Airline yang menambah 1 kali penerbangan dengan rute Kuala Lumpur-Kualanamu mulai tanggal 13 hingga 15 Juni 2018, Sriwijaya Air menambah penerbangan dari Kualanamu ke Jakarta mulai tanggal 7 hingga 30 Juni 2018.

 

“Kemudian, ada Garuda, menambah penerbangan dari Kualanamu-Jakarta mulai tanggal 11 hingga 23 Juni 2018, Malindo Air menambah penerbangan dari Kualanamu-Kuala Lumpur mulai tanggal 11 hingga 26 Juni 2018 dan Silk Air yang juga menambah jadwal penerbangan dari Kualanamu-Singapura mulai tanggal 12 hingga 23 Juni 2018,”terangnya.

 

‎Untuk saat ini, Bandara penganti Bandara Polonia Medan itu, belum ada penampakan lonjakan penumpang. Namun, Wisnu mengatakan kenaikan jumlah penumpang ‎terjadi pada H-2 Lebaran atau Rabu, 13 Juni 2018.

 

“Diprediksikan akan terjadi kenaikan penumpang menggunakan jasa transportasi udara Lebaran 2018 ini, mencapai 8 – 9 persen dibanding dengan tahun lalu,” kata Wisnu.

 

Kemudian, kesiapan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pihak Bandara mendirikan posko terpadu yang beranggotakan personel dari AP2, Airlines, TNI/Polri, Otoritas Bandara dan Kantor Kesehatan Pelabuhan.

 

“Di mana tujuan didirikan Posko dimaksud untuk lebih memudahkan koordinasi serta memberi rasa aman dan nyaman kepada pengguna jasa Bandara.
Pertamina menjamin bahwa ketersediaan bahan bakar untuk pesawat cukup untuk libur Lebaran ini,” ungkap Wisnu. (raj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.