Mudik Lebaran 2017  di Prediksi Naik 9 persen

MEDANHEADLINES, Meskipun Perayaan Idul Fitri Masih beberapa bulan kedepan, namun Kementerian Perhubungan Republik Indonesia telah  memprediksi kenaikan yang terjadi pada mudik lebaran di tahun 2017.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, tahun ini, diprediksi  akan mengalami kenaikan hingga 9 Persen,dan  jumlah lonjakan penumpang terjadi  pada angkutan udara, khususnya tujuan pulau jawa yang diprediksi mencapai 5,4 juta orang, dari sebelumnya hanya 5 juta orang.

“ Selain angkutan udara, urutan kedua paling tinggi pada angkutan kereta api yang diprediksi mencapai 4,7 juta dari sebelumnya hanya 4 juta, atau naik sekitar 7%.Selanjutnya angkutan penyebrangan mencapai 3,9 juta dari sebelumnya 3,6 juta atau naik sekitar 6%,” ungkapnya.

Menurut Budi, peningkatan jumlah pengguna transportasi udara pada lebaran kali ini merupakan pilihan terbaik masyarakat atas pertimbangan efisiensi waktu.

“Untuk tahun ini lonjakan paling banya pada angkutan udara. Hal ini merupakan pilihan (refrensi) masyarakat mengingat efisiensi waktu. Jadi orang yang pergi berlibur, dengan waktu yang sempit  bisa menggunakan waktunya dengan efisien menggunakan pesawat,” ujarnya.

Sementara itu lanjutnya, guna mengantisipasi lonjakan penumpang, kementrian perhubungan berencana menambah sekitar 222  ribu kursi pada angkutan kereta api, atau penambahan sekitar 1,2% perharinya . Sedangkan untuk jalur laut, akan dipersiapkan sebanyak 200 kapal Roro tambahan.(lbs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.