Medan  

Medan Denai Pertahankan Gelar Juara Umum Porkot

MEDANHEADLINES, Medan – Untuk keempat kalinya Kecamatan Medan Denai berhasil menjadi juara umum Pekan Olaharaga  Kota (Porkot). Catatan membanggakan ini  sukses diraih setelah Medan Denai kembali keluar sebagai juara umum Porkot  Medan ke-VIII tahun 2016.

Keberhasilan ini diperoleh setelah para atletnya berhasil mendulang 51 medali emas, 33 perak dan 34 perunggu selama sepekan Porkot digelar. Selain mempertahankan piala bergilir, Medan Denai juga mendapatkan 1 unit sepeda motor sebagai hadiah utama. Suskes ini disempurnakan lagi atas keberuntungan salah seorang warga Medan Denai yang berhasil mendapatkan 1 unit sepeda motor melalui lucky draw.

Di poisis runner-up ditempati Kecamatan Medan Sunggal dengan torehan medali 27 emas, 21 perak, dan 23 perunggu. Sedangkan Kecamatan Medan Amplas menemapti posisi ketiga dengan perolehan 23 emas, 24 perak dan 26 perunggu. Medan Selayang berada di urutan empat dengan raihan 22 emas, 17 perak dan 26 perunggu, dan Medan Deli rangking kelima dengan hasil 22 emas, 15 perak dan 20 perunggu.

Dengan ditetapkannya Kecamatan Medan Denai sebagai juara Umum, maka Porkot Medan ke VIII  pun resmi ditutup. Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi menutup perhelatan olahraga  paling bergengsi di Kota Medan ini di Stadion Teladan, Medan, Sabtu (5/11). Selain penurunan bendera, penutupan juga ditandai dengan pemadamam api Porkot yang selama sepekan ini menyala di Satdion Teladan.

Dalam sambutan penutupan, Akhyar mengatakan prestasi yang diraih para atlet di Porkot ini merupakan langkah awal untuk mempersiapkan diri tampil diajang yang lebih prestisius lagi. Mengingat, masih banyak kejuaraan tingkat daerah, provinsi hingga nasional yang menanti. “Porkot sebagai upaya kita meningkatkan olahraga. Saya sangat bangga dengan raihan prestasi atlet. Pertahankan dan tingkatkan prestasi yang diraih di Porkot ini. Apa yang kita upayakan, dapat mendorong kemajuan Medan di bidang olahraga,” kata Akhyar.

Selanjutnya Akhyar menilai, pelaksanaan Porkot terus menunjukkan prestasi yang baik bagi seluruh kecamatan. Karena hampir seluruh kecamatan masing – masing memilik cabor andalannya. Hal ini pula, yang menjadi pekerjaan rumah bagi KONI Medan untuk mengevaluasi pencapaian Porkot tahun ini. “Saya melihat, selama pelaksanaan Porkot, prestasi tiap kecamatan baik. Ini agar menjadi evaluasi bagi KONI Medan untuk memantau bakat-bakat atlet, yang dipersiapkan sebagai cikal bakal atlet masa depan Kota Medan dari Porkot ini,” ungkapnya. (RLS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.