MEDANHEADLINES.COM, Medan – Seorang pria yang berprofesi sebagai supir angkutan umum babak belur dihajar oleh warga karena diduga mencoba melakukan pemerkosaan terhadap seorang wanita yang menjadi penumpangnya di jalan alternatif Kacaribu-Nangbelawan Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo, Sumatera Utara.
Berdasarkan dari Informasi yang diperoleh, Korban berinsial YT (25) warga Kabanjahe, Kabupaten Karo. Saat itu, korban baru pulang dari kakaknya di Desa Ujung Aji, Kecamatan Berastagi, Minggu, (10/10) Lalu.
Kemudian, wanita menyetop angkutan umum dikendarai pelaku berinisial AB (35) untuk pulang ke rumahnya.Saat berada di angkutan umum, Korban sempat dibawa jalan berkeliling, tidak sesuai dengan sesuai rute angkutan itu. Dengan alasan AB hendak mengisi BBM di SPBU
“Terlapor (AB) langsung menutup pintu samping mobil angkutan umum dan tidak memberi korban pergi. Terlapor pun, menarik korban ke luar mobil dan menidurkan korban di tanah dan terlapor menindih korban,” Ungkap Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Karo, AKP. Andrian Risky, Sabtu, (16/10)
Korban melakukan perlawanan terhadap pelaku yang merupakan warga Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo. Secara paksa AB melakukan tindak asusilasi terhadap YT.
Namun, sang supir itu tetap memaksa hingga mengancam korban. Bila tidak menuruti kehendaknya, YT akan dibunuh.
“Perbuatan tersebut, terhenti. Dikarenakan ada 4 unit sepeda motor yang berhenti di dekat angkutan umum terlapor. Selanjutnya setelah ditolong korban dapat keluar dari dalam mobil dan berhenti lah perbuatan terlapor yang ingin menyetubui atau memperkosa korban,” sebut Andrian.
Pelaku pun, menjadi bulan-bulanan warga atas perbuatannya. Selanjutnya, korban membuat laporan ke Markas Komando Polres Karo. Petugas turun ke lokasi, dan langsung mengamankan AB bersama angkutan umum itu.
“Petunjuk dan hasil cek TKP benar ada perbuatan tersebut. Sehingga ditetapkanlah terlapor menjadi tersangka. Selanjutnya, dilakukan Penahanan terhadap tersangka,” Pungkasnya. (red)